Nganjuk,tivi7news.com– Penemuan jasad seorang perempuan tanpa identitas di utara Bendungan Semantok, Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk, telah menimbulkan berbagai spekulasi di tengah masyarakat. Sketsa wajah korban yang tersebar luas di media sosial turut menambah misteri dalam kasus ini.
Meskipun demikian, Polres Nganjuk membantah telah mengeluarkan atau menyebarkan sketsa wajah korban. “Tidak ada sketsa wajah yang resmi dari Polres Nganjuk. Kami menduga sketsa tersebut merupakan kreativitas netizen untuk mendukung penyelidikan,” ungkap Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad, dalam konferensi pers pada Sabtu (30/3/2024).
Meski begitu, sketsa wajah yang beredar di media sosial telah mendorong beberapa keluarga yang memiliki anggota keluarga yang hilang untuk melaporkan ke Polres Nganjuk. “Sudah ada empat keluarga yang datang ke Polres Nganjuk, namun setelah diselidiki, anggota keluarga yang dilaporkan hilang ternyata ditemukan dalam keadaan aman,” terang AKBP Muhammad.
Dari ciri-ciri jasad perempuan tanpa identitas yang ditemukan di utara Waduk Semantok, selain tidak adanya telapak tangan kiri dan kanan, juga terdapat tiga anting-anting di telinga korban. “Ada satu anting tambahan yang dipasang di telinga kanan bagian atas,” tambah AKBP Muhammad.
Kapolres Nganjuk berharap identitas korban segera terungkap, sehingga dapat membantu Satuan Reserse Kriminal Polres Nganjuk dalam mengungkap kasus pembunuhan yang menimpa perempuan tanpa identitas tersebut. Kasus ini tetap menjadi fokus penyelidikan guna membawa keadilan bagi korban dan keluarganya.