Nganjuk,tivi7news.com– Dalam upaya mempersiapkan diri untuk lomba mandiri tingkat provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kelurahan Bogo, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk, mengadakan kerja bakti massal pada hari Minggu, 19 Mei 2024.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga dari RT dan RW di Kelurahan Bogo. Dimulai pada pukul 07:00 WIB, antusiasme dan semangat warga sangat terlihat saat mereka membersihkan semak di tepi jalan serta mengatasi tumpukan daun dan sampah di sungai. Tak hanya warga biasa, tetapi juga para pemuda ikut serta aktif dalam kerja bakti tersebut. Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Nganjuk juga turut serta dalam membantu membersihkan lingkungan.
Pak Lurah Bogo beserta seluruh stafnya, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa turut hadir dalam kegiatan tersebut. Ketika diwawancara di lokasi kerja bakti, Pak Lurah Bogo, Bapak Semianto, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kesatuan dan kekompakan warga dalam kerja bakti ini. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para pemimpin RT, RW, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Nganjuk. Semoga kerjasama dan silaturahmi ini dapat terus terjalin untuk kemajuan Kelurahan Bogo. Kegiatan kerja bakti selesai pada pukul 11:00 WIB, kemudian warga membubarkan diri setelah makan siang yang telah disiapkan oleh ibu-ibu warga.